Selasa, 08 September 2015

Cara Mengisi Data Riwayat Pendataan E-PUPNS

Tags

Cara Mengisi Data Riwayat Pendataan E-PUPNS - Masih dalam seri lanjutan cara-cara serta langkah-langkah pengisian pendataan E-PUPNS. Dalam kesempatan ini saya akan publikasikan cara mengisi data riwayat pendataan e-pupns. Tab Data Riwayat ini merupakan Tab yang terbanyak form-form yang harus anda isi. Jika kemaren saya sudah membagikan Cara mengisi Data  Utama dan Cara Mengisi Data Posisi, bahkan sudah saya publikasikan juga berkas-berkas persyaratan untuk pendataan e-pupns yang harus anda kumpulkan, sekarang tinggala anda mengisi data riwayat. Data riwayat terdiri dari :
  1. Data Riwayat Keluarga
  2. Data Pendidikan
  3. Diklat Struktural
  4. Diklat Fungsional
  5. Riwayat Jabata.
Dalam Data Riwayat Keluarga masih terbagi lagi menjadi sub-sub tab yaitu data keluarga, data suami/istri, data orang tua, data anak. Masing-masing tab harus anda periksa dan anda isi dengan benar jika masih ada field/kolom yang isinya belum sesuai dengan data realita yang anda miliki.

Cara Mengisi Data Orang Tua

  1. Klik tombol "Ubah"   untuk menambah atau mengubah data nama orang tua (Ayah atau Ibu)
  2. Jika Ayah atau Ibu seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS), berilah tanda checklist pada  kemudian masukan NIP Baru (18 Digit)  kemudian klik tombol "Cari".  Data nama, tanggal lahir dan tempat lahir akan terisi otomatis sesuai dengan sistem. Kosongkan kolom PNS jika data orang tua bukan PNS. 
  3. Jika selesai mengisi jangan lupa klik simpan. Maka data yang sudah anda isi akan muncul di List tab orang tua. 

Cara Mengisi Data Riwayat Pendataan E-PUPNS
Cara Mengisi Data Riwayat Pendataan E-PUPNS

Mengisi data Suami/Istri

  1. Klik Tambah
  2. Masukan data suami/istri anda
    Cara Mengisi Data Riwayat Pendataan E-PUPNS
  3. Klik Simpan. Selesai, gampang banget kan.

Mengisi dataAnak. 

  1. Klik Tambah
  2. Masukan data Anak anda
    Cara Mengisi Data Riwayat Pendataan E-PUPNS
  3. Selesai, Klik Simpan.
Jika semua data kelaurga sudah anda masukan maka akan akan muncul di list Tab data keluarga seperti gambar dibawah ini.
Cara Mengisi Data Riwayat Pendataan E-PUPNS

 Sampai sini dulu cara mengisi data riwayat pendataan E-PUPNS, artikel ini akan terus terupdate hingga semua data riwayat terisi. Jangan kemana-mana terus tongkrongin blog ini.
Update : Baca Trik Solusi Mengatasi Error 500 dan Susah masuk situs epupns 

6 komentar

Data keluarga sudah di isi trus di simpan. Tp karena masih ada data ygsalah maka mau di edit lagi tidak ternyata tidak bs di edit. Bagaimana caranya untuk bs mengedit data yg sdh tersimpan....terimakasih

bagaimana mengatasi permasalah pd riwayat keluarga pupns, kenapa data pasangan yaitu istri statusnya menjadi suami.diriwayat keluarga,namanya istri,tp statusnya suami,.

ma;af saya bukan seorang PNS.. saya cuma membantu mengisi data istri saya yg kebetulan seorang PNS.. dan dari pengalaman itu, saya coba tarik kesimpulan dari berbagai persoalan pengisian data..yaitu server yang over load.. sehingga sering timbul erro 500, atau saat klik tab lain kembali ke menu login.. atau saat data telah terisi dan mau di save.. data tidak tersimpan malah kembali ke menu login..kemudian kecepatan akses.. jangan harap pengisian data akan berjalan mulus jika kecepatan akses berjalan lambat.. saran saya lakukan pengisian data luar jam sibuk, misalnya sore hari.. atau tengah malam..gunakan akses internet yang cepat.(mbps) terakhir lakukan dengan sabar...

mengapa pengisian data guru terutama mengenai tunjangan sertifikasi tidak bisa disimpan, dan SK sertifikasi berupa kolom tanggal. mohon penjelasannya

saya mengisi data pupns untuk ibu saya. tetapi ketika mengubah data suami ybs,ketika menyimpan,muncul : data suami/pns tidak sesuai. it apanya yg gak sesuai n harus diapain?pusing saya.mohon penjelasannya


EmoticonEmoticon